Ciri-ciri Air Tidak Bersih di Rumah Anda!
Posted by AZYT on 16.01 with No comments
Ada beberapa ciri yang bisa dilihat dan ditandai sebagai air tidak bersih. Anda bisa mengamatinya dengan teliti agar suplai air pada hunian Anda tidak bermasalah bagi kesehatan Anda dan keluarga. Dengan mata telanjang, air bersih yang layak pakai akan terlihat jernih, tidak berwarna, tidak berbau, tidak berasa, dan segar. Uji laboratoriumnya tidak mengandung bakteri-bakteri berbahaya yang dapat mengakibatkan penyakit seperti diare, tipus, kolera, atau penyakit cacing perut. Secara kimiawi, air tidak mengandung zat kimia beracun, tapi juga tidak kekurangan zat kimia tertentu yang diperlukan bagi tubuh manusia. Dr Ir. Arie Herlambang dari Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) memberikan beberapa ciri-ciri masalah air berikut ini:
Ciri-ciri
- Sabun susah hilang dari kulit sekalipun sudah dibilas air berkali-kali.
- Menimbulkan iritasi pada kulit.
- Air yang baru keluar jernih, tapi setelah didiamkan kira-kira 2 hari akan terlihat kuning.
- Air terasa getir di lidah.
- Air berbau seperti bau selokan. Masalah
- Sadah atau kandungan kapurnya tinggi
- PH rendah
- Mengandung besi dan mangan
- PH terlalu tinggi atau terlalu rendah
- Air terkontaminasi limbah domestik
Categories: ARTIKEL BEBAS, tips dan trik
0 komentar:
Posting Komentar